Ukuran Standar Kanopi


Ada beberapa ketentuan ukuran patut dipenuhi ketika membuat Kanopi. Apa sajakah itu?
kanopi_tempel
Tentu Anda tak ingin carport yang telah dibuat ternyata tak dapat menampung kendaraan yang Anda beli karena terlalu sempit. Nah, supaya nggak kecewa, ketika membangun carport perhatikan beberapa hal yang paling dasar.
Standar ukuran yang dapat diterapkan dalam merancang Kanopi, adalah sebagai berikut:
  • Lebar – antara 2m-3m.
  • Panjang – 5m.
  • Ketinggian – 2,5m.
  • Jarak mobil dengan dinding samping – 120cm.
  • Jarak antarmobil dalam satu carport – 70cm.
  • Perkerasan beton pada landasan mobil. – 5m-6m sepanjang carport.
  • Kemiringan lantai. – 1%-2,5% ke arah depan.
  • Perkerasan jalur ban mobil. – 45cm-75cm.
  • Ruang gerak penghuni di samping mobil. – 80cm-100cm.
Nah begitu kira-kira ukurannya. Coba diukur-ukur lagi deh carport di rumah. Sudah sesuai dengan standar di atas belum?
Foto: iDEA/Richard Salampessy
Sumber: 20 Inspirasi Desain Carport